Tata Cara Sholat Istikhoroh, Niat, Doa, dan Panduannya

Advertisements

Tata Cara Sholat Istikhoroh – Manusia diciptakan Allah sebagai makhluk yang paling sempurna di antara makhluk-Nya yang lain. Akan tetapi keterbatasan menjadi tabiat manusia dalam kehidupan di dunia, salah satu keterbatasan manusia adalah untuk mengetahui sesuatu yang baik atau buruk dalam menentukan sebuah pilihan yang sulit. Maka dari itu kita benar-benar di haruskan bisa memilih sesuatu yang baik dengan menenangkan pikiran dan memantapkan hati kita kepada sang pencipta.

Oleh karena itulah, cara yang paling tepat untuk bisa mendapatkan ketenangan pikiran adalah dengan memohon bantuan serta pertolongan kepada Allah SWT sesuai dengan yang telah di tetapkan dan disyariatkan oleh Islam. Adapun salah satu caranya yaitu dengan melakukan sholat Istikhoroh. Dimana dengan melakukannya sesuai dengan syariat Islam, maka akan banyak sekali manfaat sholat Istikhoroh yang bisa didapat.

Dan salah satunya yakni akan mendapatkan ketenangan pikiran dan hati disaat kita di hadapkan pada sebuah pilihan yang sulit. Selain itu, dengan keterbatasan yang kita miliki sebagai manusia, kadang juga membuat kita rapuh sehingga meminta bantuan kepada Allah adalah jalan yang paling tepat. Itulah setidaknya manfaat yang akan kita peroleh ketika kita selalu mengerjakan sholat Istikhoroh, lalu bagaimana dengan tata cara sholat Istikhoroh?

Niat, Doa dan Tata Cara Sholat Istikhoroh yang Benar

Tata Cara Sholat Istikhoroh
Tata Cara Sholat Istikhoroh

Jika kalian sedang membaca artikel ini, maka kalian tepat sekali. Karena pada kesempatan yang baik ini akan kita bahas bersama mengenai tata cara sholat Istikhoroh atau bagaimana cara mengerjakan sholat Istikhoroh yang baik dan benar. Adapun selain manfaat yang cukup banyak seperti halnya fadhilah sholat tahajud yang sudah pernah kita bahas, mengerjakan sholat Istikhoroh yang merupakan salah satu sholat Sunnah juga akan membuat kita mendapatkan pahala dari Allah.

1. Bacaan Niat Sholat Istikhoroh

Seperti halnya sholat sunnah Kafarat ataupun sholat lainnya, hal yang paling utama harus ktia lakukan dalam mengejakannya adalah niat atau kemantapan hati. Dan yang pasti, dalam melakukan sholat apapun itu, biasanya niat yang di ucapkan tidaklah sama dikarenkan tujuan utama sholat tersebut. Nah dengan pembahasan tata cara sholat Istikhoroh pada kesempata kali ini jelas akan kita bahas pula mengenai bacaan niat sholat Istikhoroh yang dapat kalain lihat berikut ini.

Bacaan Niat Sholat Istikhoroh

USHOLLII SUNNATAL ISTIKHAARATI RAK’ATAINI LILLAAHI TA’AALA

Artinya:
“Saya berniat untuk mengerjakan shalat sunnah Istikharah dua rakaat karena Allah Ta’ala”

Setelah mengetahui lafadz atau bacaan niat sholat Istikhoroh sebagaimana telah kami tuliskan diatas, kalian bisa mempelajari dan menghafalnya. Dan bilamana kalian akan melaksanakan sholat sunnah tersebut, bisa kalian bacaan niat tersebut secara lirih atau bahkan bisa kalian ucapkan di dalam hati dengan penuh keyakinan dan kemantapan hati untuk mengejakan sholat ini hanya karena Allah dan hanya untuk Allah SWT.

2. Tata Cara Sholat Istikhoroh

Sesungguhnya dalam mengerjakan sesuatu Allah selalu mengajarkan kita untuk bisa membaca niat agar apa yang akan atau sedang kita kerjakan bisa di selesaikan dengan baik dan benar. Maka dari itu setalah kita mengetahui bacaan niat sholat Istikhoroh, kini tiba saatnya untuk kita mengetahui bagaimana tata cara sholat Istikhoroh yang baik dan benar sehigga dalam mengerjakanya tidak ada kekeliruan yang membuat sholat sunnah tersebut berkurang faedah dan pahalanya.

Sejatinya tata cara sholat Istikhoroh bisa dibilang tidak jauh berbeda dengan saat kita mengerjakan sholat lainnya terutama sholat fardu. Kemudian sama juga seperti sholat sunnah yang sudah pernah kita bahas bersama di niatpuasa.com, dalam pelaksanannya kita di haruskan untuk mengerjakannya dengan minimal 2 rakaat yang mana untuk tata cara mengerjakannya sesuai dengan syariat Islam adalah sebagai berikut:

Cara Sholat Istikhoroh 2 Rakaat

  • Pertama kita harus membaca niat sholat Istikhoroh sebagaimana telah di sebutkan diatas
  • Kemudian setelah selesai mualailah bersiap dan segeralah melakukan gerakan takbiratul ikhram dibarengi dengan Takbir
  • Lalu silahkan kalian baca doa Iftitah
  • Setelah itu, barulah kalian membaca surat Al-Fatihah
  • Dilanjutkan membaca bacaan suratan sesuai dengan kemampuan boleh suratan Al-Quran pendek atau panjang
  • Sesudahnya silahkan laukan gerakan sholat Ruku sambil membaca doanya
  • Dilanjutkan dengan gerakan sholat Itidal dan membaca doanya
  • Kemudian silahkan lakukan gerakan sholat sujud pertama sambil membaca doanya
  • Diteruskan dengan melakukan duduk diantara dua sujud berikut membaca doanya
  • Kembali lakukan gerakan sholat sujud kedua sambil membaca doanya
  • dan silahkan berdiri kembali untuk melakukan rakaat kedua sholat Istikhoroh
  • Setelah berdiri kembali lakukan kembali gerakan takbiratul ikhram
  • Yang diteruskan membaca Surat Al-Fatihah hingga langkah nomor 10
  • Lalu yang terakhir adalah kalian lakukan gerakan sholat Tahiat Akir sambil membaca doa tahiyat akhir dan setelah selesai lakukan salam dua kali yaitu kekanan dan kekiri

Membaca surat Al-Fatihah dan membaca doa tahiyat awal dan akhir menjadi salah satu hal yang paling penting dalam setiap kali kita melakukan doa. Selain itu niat pun menjadi rukun sholat agar sholat yang kita kerjakan bisa di terima dengan baik oleh Allah. Nah itu dia beberapa tata cara sholat Istikhoroh yang bisa kalian pelajari. Selain itu ada juga beberapa hal yang tentu harus kalian ketahui pula sepertihalnya doa setelah sholat Istikhoroh dan berapa rakaat serta kapan waktu pengerjaannya. Oleh karena itu simak info selanjutnya berikut ini.

4. Waktu Sholat Istikhoroh Yang Tepat

Seperti halnya sholat sunnah lainnya, dalam uraian tata cara sholat Istikhoroh yang baik dan benar maka kalian juga di haruskan untuk mengetahui waktu yang tepat untuk mengerjakannya. Meskipun pada dasarnya sholat ini tidak seperti sholat wajib yang memiliki waktu tertentu. Lalu kapan sih waktu yang tepat untuk mengerjakannya? sebenarnya boleh dilakukan kapan saja, asalkan diluar waktu sholat wajib.

Adapun pengerjaannya pun bisa dilakukan baik itu siang hari ataupun malam hari, berbeda juga dengan sholat tahajud yang harus di lakukan pada malam hari ketika belum memasuki waktu sholat subuh. Lalu tata cara sholat Istikhoroh yang selanjutnya adalah mengetahui berapa rakaat yang harus di kerjakan. Untuk mengerjakan sholat sunnah ini bisa di kerjakan minimal 2 rakaat dan maksimal hinga 12 rakaat yang di akhiri dengan 1 rakaat sholat witir.

Bacaan Doa Setelah Sholat Istikhoroh

Setelah kalian selesai mengerjakan sholat Istikhoroh akan lebih baik apabila kalian membaca dzikir dan doa serta memohon pertolongan agar masalah yang sedang kita tanggung bisa terselesaikan dengan bijak. Adapun doa setelah sholat Istikhoroh yang bisa kalian panjatkan memang bisa doa apa saja, namun di sunnahkan untuk membaca doa berikut ini.

Doa Setelah Sholat Istikhoroh

ALLAHUMMA INNI ASTAKHIRUKA BI ‘ILMIKA, WA ASTAQDIRUKA BI QUDRATIKA, WA AS-ALUKA MIN FADHLIKA, FA INNAKA TAQDIRU WA LAA AQDIRU, WA TA’LAMU WA LAA A’LAMU, WA ANTA ‘ALLAAMUL GHUYUB. ALLAHUMMA FA-IN KUNTA TA’LAMU HADZAL AMRO (SEBUT NAMA URUSAN TERSEBUT) KHOIRON LII FII ‘AAJILI AMRII WA AAJILIH (AW FII DIINII WA MA’AASYI WA ‘AQIBATI AMRII) FAQDUR LII, WA YASSIRHU LII, TSUMMA BAARIK LII FIIHI. ALLAHUMMA IN KUNTA TA’LAMU ANNAHU SYARRUN LII FII DIINI WA MA’AASYI WA ‘AQIBATI AMRII (FII ‘AAJILI AMRI WA AAJILIH) FASH-RIFNII ‘ANHU, WAQDUR LIIL KHOIRO HAITSU KAANA TSUMMA RODH-DHINII BIH.

Artinya:
“Ya Allah, sesungguhnya aku berIstikhoroh pada-Mu dengan ilmu-Mu, aku memohon kepada-Mu kekuatan dengan kekuatan-Mu, aku meminta kepada-Mu dengan kemuliaan-Mu. Sesungguhnya Engkau yang menakdirkan dan aku tidaklah mampu melakukannya. Engkau yang Maha Tahu, sedangkan aku tidak tahu. Engkaulah yang mengetahui perkara yang gaib. Ya Allah, jika Engkau mengetahui bahwa perkara ini baik bagiku dalam urusanku di dunia dan di akhirat, (atau baik bagi agama, kehidupan, dan akhir urusanku), maka takdirkanlah hal tersebut untukku, mudahkanlah untukku dan berkahilah ia untukku. Ya Allah, jika Engkau mengetahui bahwa perkara tersebut jelek bagi agama, kehidupan, dan akhir urusanku (atau jelek bagiku dalam urusanku di dunia dan akhirat), maka palingkanlah ia dariku, dan palingkanlah aku darinya, dan takdirkanlah yang terbaik untukku apapun keadaannya dan jadikanlah aku ridha dengannya. Kemudian dia menyebut keinginanya” (HR. Ahmad, Al-Bukhari, Ibn Hibban, Al-Baihaqi dan yang lainnya)

Dan setelah selesai membaca doa bisa kalian lanjutkan dengan membaca dzikir setelah sholat Istikhoroh yang mana dzikir ataupun doa sesudah sholat Istikhoroh bisa kalian bolak-balik pembacaannya. Bisa dzikir terlebih dahulu baru kemudian doa ditas atau sebaliknya. Dan dalam tata cara sholat Istikhoroh berikut bacaan dzikir yang bisa kalian pelajari

5. Dzikir Setelah Sholat Istikhoroh

Bacaan Dzikir sesudah sholat Istikhoroh sejatinya hampir sama seperti bacaan dzikir sesudah sholat fardu. Namun hal tersebut bisa kembali kepada keyakinan kalian bahwasannya mau membacakan dzikir panjang ataupun dzikir pendek. Dan berikut adalah beberapa dzikir yang biasanya sering sekali di lakukan setelah selesa sholat Istikhoroh.

  • Dzikir Istighfar yang mana untuk memohon ampunan kepada Allah SWT
  • Dzikir Tasbih, Tahmid, ataupun Dzikir Takbir
  • Kemudian dilanjutkan membaca Sholawat Nabi Muhammad SAW
  • Kemudian bisa membaca Surat An-Nas, Al-Falaq, dan Al-Ikhlas
  • Dan akan lebih baik jika kalian tutup dengan membaca surat Al-Fatihah

Berapa kali harus di bacakan doa dan dzikir setelah Sholat Istikhoroh tersebut tentunya bisa sesuai dengan kemampuan setiap muslim dan muslimah yang mengerjakannya. Karena pada dasarnya tidak ada aturan untuk membaca sekian kali atau sebanyak ini dalam membaca doa dan dzikir sesudah sholat Istikhoroh.

Demikian tuntunan atau tata cara sholat Istikhoroh yang dapat kami sampaikan dikesempatan kali ini. Besar harapan kami, bahwa artikel yang kami tulis dengan penuh rasa bahagia ini bisa menjadi refernsi ataupun bisa menjadi bahan pembelajaran bagi kalian yang ingin mengetahui bancaan niat, doa, dan dzikir serta tata cara sholat Istikhoroh.

Advertisements