Bacaan Shalat Istikharah dan Tata Cara serta Keutamananya

Advertisements

Bacaan Shalat Istikharah – Sholat Istikharah merupakan salah satu sholat sunnah yang dapat kita lakukan untuk meminta petunjuk kebaikan kepada Allah SWT dalam perkara mubah yang tidak diketahui, seperti contoh memilih jodoh atau pekerjaan. Dalam Fiqih Empat Madzhab Syaikh Abdurrahman Al Juzairi mengatakan bahwa disunnahkan bagi setiap umat muslim untuk melakukan sholat Istikharah dua rakaat ketika hendak menentukan sesuatu.

Kemudian dalam Fiqih Manhaji juga disebutkan bahwa sholat Istikharah disunnahkan bagi mereka umat muslim yang mengharapkan sesuatu hal yang dibolehkan namun tidak tahu apakah itu baik untuknya. Itulah pembahasan singkat mengenai sholat Istikharah. Dan untuk pembahasan kali ini kami juga akan membahas mengenai bacaan sholat Istikharah dan tata cara serta keutamannya. Sholat sunnah Istikharah ini mungkin perlu kita lakukan agar kita dapat petunjuk dari Allah SWT.

Setiap sholat Sunnah juga memiliki keutaman sendiri-sendiri, seperti dengan sholat Sunnah Dhuha yang dapat kita lakukan agar kita mendapat rejeki yang berlimpah. Kemudian sholat Sunnah Tahajud yang dapat kita lakukan untuk meminta pengampunan, kunci utama untuk masuk surga dan juga untuk menenangkan hati. Alangkah baiknya jika kita sebagai umat muslim untuk melaksanakan sholat sunnah tersebut agar pahala kita berlimpah dan semakin dekat dengan Allah SWT.

Baiklah untuk lebih jelasnya langsung saja kita simak ulasan mendalam mengenai bacaan sholat Istikharah dan tata cara serta keutaman sholat Istikharah yang sudah kami siapkan berikut ini.

Bacaan Shalat Istikharah dan Tata Cara serta Keutamananya

Bacaan Shalat Istikharah dan Tata Cara serta Keutamananya
Bacaan Shalat Istikharah dan Tata Cara serta Keutamananya

1. Tata Cara Sholat Istikharah

Yang pertama kita bahas adalah mengenai tata cara tuntunan sholat Istikharah. Dlam Fiqih Sunnah, Sayyid Sabiq menjelaskan bahwa sholat sunnah Istikharah ini boleh berupa sholat sunnah apa saja, baik sholat sunnah Rawatib, sholat sunnah Tahiyatul Masjid ataupun sholat sunnah lainnya. Yang terpenting setelah sholat sunnah 2 rakaat ini, ia dapat berdoa kepada Allah SWT untuk meminta dipilihkan yang terbaik sebagai doa yang diajarkan oleh Nabi Muhammad SAW. Hal ini juga sebagaimana hadits shahih Bukhari, seperti apa bunyinya kita simak dibawah ini:

Artinya : “Dari Jabir bin Abdullah radhiyallahu ‘anhuma, ia berkata, Rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam mengajarkan kami cara mengerjakan shalat istikharah dalam segala urusan, sebagaimana beliau mengajarkan kami Surat Al Qur’an. Beliau bersabda: “Jika salah seorang di antara kalian hendak melakukan sesuatu, hendaklah terlebih dahulu mengerjakan shalat dua rakaat selain shalat fardlu, lalu berdoa: Ya Allah, sesungguhnya aku memohon pilihan kepada-Mu dengan ilmu-Mu… (dan seterusnya)…”

Dan menurut Sayyid Sabiq, dalam sholat ini tidak ada bacaan khusus. Setelah membaca surat Al Fatihah, boleh membaca surat apapun. Lalu menurut Syaikh Wahbah az Zuhaili dalam Fiqih Islam wa Adillatuhu, disunnahkan untuk membaca surat Al Kafirun setelah membaca surat Al Fatihah pada rakaat pertama dan kemudian disunnahkan untuk membaca surat Al Ikhlas di rakaat kedua.

  • Niat
  • Takbiratul ihram, diikuti dengan doa iftitah
  • Membaca surat Al Fatihah
  • Membaca surat dari Al Qur’an, diutamakan Surat Al Kafirun
  • Ruku’ dengan tuma’ninah
  • I’tidal dengan tuma’ninah
  • Sujud dengan tuma’ninah
  • Duduk di antara dua sujud dengan tuma’ninah
  • Sujud kedua dengan tuma’ninah
  • Berdiri lagi untuk menunaikan rakaat kedua
  • Membaca surat Al Fatihah
  • Membaca surat dari Al Qur’an, diutamakan Surat Al Ikhlas
  • Ruku’ dengan tuma’ninah
  • I’tidal dengan tuma’ninah
  • Sujud dengan tuma’ninah
  • Duduk di antara dua sujud dengan tuma’ninah
  • Sujud kedua dengan tuma’ninah
  • Tahiyat akhir dengan tuma’ninah
  • Salam

Setelah selesai melakukan sholat Istikharah, kalian dapat membaca doa yang sudah diajarkan oleh Rasulullah SAW. Syaikh Wahbah Az Zuhaili juga menjelaskan bahwa disunnahkan sebelum dan sesudah membaca doa tersebut untuk membaca hamdalah dan juga Sholawat Nabi.

2. Doa Setelah Sholat Istikharah

Dibawah ini ada doa niat dan doa setelah sholat Istikharah yang telah diriwayatkan Imam Bukhari dari Jabir bin Abdullah :

  • Bacaan Latin Doa Sholat Istikharah

Alloohumma innii astakhiiruka bi’ilmika wa astaqdiruka biqudrotik, wa as-aluka min fadhlikal adhiim, fa innaka taqdiru wa laa aqdiru wa ta’lamu wa laa a’lamu wa anta ‘alaamul ghuyuub.

Alloohumma in kunta ta’lamu anna haadzal amro khoirun lii fii diinii wa ma’aasyii wa ‘aaqibati amrii faqdurhu lii wayassirhu lii tsumma baariklii fiih.

Wa in kunta ta’lamu anna haadzal amro syarrun lii fii diinii wa ma’aasyii wa ‘aaqibati amrii fashrifhu ‘annii washrifnii ‘anhu waqdur lil khoiro haitsu kaana tsumma ardlinii.

  • Arti Doa Sholat Istikharah

“Ya Allah, sesungguhnya aku memohon pilihan kepada-Mu dengan ilmu-Mu, aku memohon kekuasaan-Mu (untuk menyelesaikan urusanku) dengan kodrat-Mu, dan aku memohon kepada-Mu sebagian karunia-Mu yang agung, karena sesungguhnya Engkau Mahakuasa sedangkan aku tidak berkuasa, Engkau Mahatahu sedangkan aku tidak tahu, dan Engkau Maha Mengetahui perkara yang gaib”.

“Ya Allah, jika Engkau mengetahui bahwa urusan ini baik untukku, dalam agamaku, kehidupanku, dan akibatnya bagiku, maka takdirkanlah dan mudahkanlah urusan ini bagiku, kemudian berkahilah aku dalam urusan ini”.

“Dan jika Engkau mengetahui bahwa urusan ini buruk untuk diriku, dalam agamaku, kehidupanku, dan akibatnya bagiku, maka jauhkanlah urusan ini dariku, dan jauhkanlah aku dari urusan ini, dan takdirkanlah kebaikan untukku di mana pun, kemudian jadikanlah aku ridha menerimanya”.

3. Keutamaan Sholat Istikharah

Dan yang terakhir adalah mengenai keutamaan dan keistimewaan sholat Istikharah. Dibawah ini ada 6 keutamaan dan keistimewaan sholat Istikharah yang dapat kalian ketahui.

  • Menyerahkan hasil kepada Allah SWT
  • Menenangkan Diri
  • Memberikan Kemantapan Hati
  • Menjauhi Bisikan Syetan
  • Memilih dengan Pertimbangan Agama
  • Ikhlas dan Lurus Hanya Kepada Allah SWT

Nah itulah beberapa keistimewaan dan keutamaan melakukan sholat Istikharah yang dapat kalian peroleh. Baiklah mungkin hanya ini saja yang dapat kami sampaikan mengenai Bacaan Shalat Istikharah dan Tata Cara serta Keutamananya. Semoga artikel yang kami sampaikan diatas dapat bermanfaat bagi anda semua. Sekian dari kami dan terima kasih atas perhatiannya.

Advertisements